Pelayanan Stroke RS Bethesda Yogyakarta mendapatkan Penghargaan Internasional Gold Status dari World Stroke Organization yang bekerjasama dengan Angels Initiative Indonesia.
RS Bethesda menjadi satu-satunya dan pertama untuk rumah sakit di DIY dan Jawa Tengah yang mendapatkan Penghargaan Internasional GOLD AWARD dari World Stroke Organization.
Penghargaan ini merupakan salah satu bukti komitmen pelayanan stroke di RS Bethesda dengan memberikan pelayanan secara holistik & paripurna kepada pasien yang kami layani.
RS Bethesda merupakan rumah sakit yang pertama kali menjadi pelopor dalam melakukan prosedur trombolisis
rTPA di DIY & Jawa Tengah.
Di tahun 2021 pelayan stroke RS Bethesda hadir dengan pelayanan baru Neurointervensi diantaranya mencakup mechanical thrombectomy, stenting & cooling yang merupakan satu-satunya di DIY.
Terima kasih kepada masyarakat yang telah mempercayakan pelayanan kesehatannya kepada RS Bethesda Yogyakarta. Salam sehat..